Polimarin Berhasil Melakukan 35 Penelitian

Apa yang dilakukan para dosen Politeknik Negeri Maritim Indonesia (Polimarin) Semarang patut diacungi jempol. Dalam rangka memperingati Dies Natalis, Polimarin meyelenggarakan Seminar Sehari Penelitian Dosen di Gedung Kopertis VI Jawa Tengah. Bahkan di acara wisuda juga akan ditampilkan seluruh hasil penelitian.
Menurut Kepala Pusat Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (P3M), Septina Dwi Retnandari, dunia maritim sangat luas. Septina diwawancarai Sukarno (penulis buku, jurnalis, anggota PPWI dan pendiri Mediajatengonlen.com) dan para jurnalis dari berbagai media di sela-sela seminar tersebut, Sabtu 19 September 2015.

Seminar itu dihadiri Direktur Polimarin Dra Sri Tutie Rahayu MSi, narasumber tamu (Bulan Prabawani dan Djoko Setijowarno), dosen, undangan, dan para mahasiswa.
Meski masih berusia muda, Polimarin telah mempunyai 46 Dosen. ”Tahun ini ada 35 karya penelitian. Itu suatu hal yang sangat luar biasa,” katanya. Dia mengungkapkan, ke depan penelitian akan ditambah. Minimal bisa menembus di atas 40 hasil riset atau lebih banyak.
"Kita terkait dengan IMO, International Maritime Organization. Kita juga ada kerjasama dengan WMU, World Maritime University, " ungkap Septina.
Direktur Polimarin Dra Sri Tutie Rahayu MSi mengatakan sekarang sudah menjadi Indonesia Maritime University of Applied Science. Ada program studi nautika, teknika dan KPN. Tahun depan menjadi S1 terapan di semua program studi. SDM seluruhnya kurang lebih 80 orang. Direktur juga berupaya meningkatkan kualitas dan kuantitas penelitian. 

Related product you might see:

Share this product :

Post a Comment

 
Support : Sukarno Pressindo | Fatimah Pressindo | Putri Boga
Copyright © 2011. Media Jateng Onlen - All Rights Reserved
Template Created by Sukarno Pressindo Published by Fatimah Pressindo
Proudly powered by Sukarno